Soal Penilaian Harian IPS Kelas IX

Di bawa ini adalah contoh soal penilaian untuk mata pelajaran IPS dengan Kompetensi Dasar (KD) yaitu memahami perubahan keruangan dan interaksi antarruang Negara-negara Asia dan benua lainnya yang diakibatkan factor alam, manusia dan pengaruhnya terhadap keberlangsungan kehidupan manusia dalam ekonomi, social, pendidikan, dan politik. Soal penilaian ini dibedakan menjadi 2 jenis yaitu Pilihan Ganda dan Essai. 

Pilihan Ganda
Petunjuk: Pilihlah  a, b, c, atau d untuk jawaban yang dianggap tepat!

Soal-1
1.Perhatikan benua berikut!
1) Asia
2) Afrika
3) Amerika
4) Australia
5) Eropa

Urutan benua yang tepat dari yang terkecil adalah…
a. Asia, amerika, afrika, eropa, Australia
b. Australia, eropa, afrika, amerika, asia
c. Amerika, asia, afrika, eropa, Australia
d. Eropa, Australia, afrika, amerika, asia

Soal-2
Urutan samudera yang tepat bila disusun dari yang terluas adalah…
a. Hindia. Pasifik, atlantik, arktik
b. Atlantik, arktik, hindia, pasifik
c. Pasifik, atlantik, hindia, arktik
d. Arktik, pasifik, hindia, atlantik

Soal-3
Benua terluas di dunia yang memiliki jumlah penduduk terbanyak adalah…
a. Asia
b. Amerika
c. Eropa
d. Afrika

Soal-4
Benua yang memiliki sebutan benua hitam adalah…
a. Australia
b. Amerika
c. Eropa
d. Afrika

Soal-5
Samudera yang memiliki karakteristik pemisah antara benua asia dan amerika adalah benua…
a. Pasifik
b. Atlantik
c. Hindia
d. Arktik

Soal-6
Perhatikan peta benua berikut! Berdasarkan peta di atas, benua yang wilayahnya berada di belahan bumi bagian selatan adalah benua…
a. Asia
b. Amerika
c. Australia
d. Afrika

Soal-7
Berdasarkan peta pada nomor enam, dua benua yang berada pada satu daratan adalah…
a. Afrika-eropa
b. Eropa-asia
c. Asia-amerika
d. Amerika-australia

Soal-8
Berdasarkan letak astronomisnya, benua australia berada pada tiga lintang yang berbeda. Hal itu memungkinkan Australia memiliki keragaman…
a. budaya dan iklim
b. makanan dan flora-fauna
c. iklim dan flora fauna
d. makanan dan budaya

Soal-9
Berdasarkan letak astronomisnya, Negara dibenua eropa memiliki empat musim yaitu…
a. musim semi, gugur, bunga dan dingin
b. musim kemarau, hujan, dingin, gugur
c. musim semi, hujan, bunga, gugur
d. musim kemarau, dingin, gugur, bunga

Soal-10
Letak geografis benua amerika bagian utara yaitu…
a. samudera pasifik
b. samudera atlantik
c. samudera arktik
d. samudera hindia

Soal-11
Benua yang memiliki letak geografis berbatasan dengan laut arktik, benua asia, laut tengah dan samudera atlantik,  di utara, timur, selatan dan barat adalah…
a. Amerika
b. Efrika
c. eropa
d. Australia

Soal-12
Urutan benua dari yang terluas adalah…
a. afrika, amerika, asia, eropa, Australia
b. amerika, asia, afrika, eropa, Australia
c. asia, amerika, afrika, eropa, Australia
d. eropa, asia, amerika, afrika, australia

Soal-13
Secara geografis, benua amerika terbagi atas empat kawasan yaitu…
a. amerika selatan, amerika utara, amerika tengah dan amerika barat
b. amerika utara, amerika tengah, amerika selatan dan amerika timur
c. amerika barat, amerika utara, amerika tenganh, kepulauan karibia
d. amerika selatan, amerika utara, amerika tengah, kepulauan karibia

Soal-14
Benua asia terdiri dari enam kawasan yaitu…
a. asia barat, utara, tenggara, tengah, timur, selatan
b. asia barat daya, utara, tenggara, tengah, timur, selatan
c. asia barat, utara, tenggara, tengah, timur laut, selatan
d. asia barat laut, utara, tenggara, tengah, timur, selatan

Soal-15
Berikut ini keadaan alam yang tepat dan dimiliki oleh benua amerika adalah…
a. memiliki pegunungan tertinggi di dunia
b. memiliki sungai terpanjang di dunia
c. memiliki gurun terluas di dunia
d. memiliki hutan hujan tropis terluas di dunia

Soal-16
Sebuah benua yang terdiri atas satu Negara dengan delapan negara bagian dan dua pertiga wilayahnya gurun  adalah…
a. Amerika
b.Australia
c .Eropa
d. Asia

Soal-17
Berikut ini merupakan urutan jumlah empat Negara di Asia yang berpenduduk terbesar adalah…
a. cina, india, Indonesia, jepang
b. india, cina, Indonesia, jepang
c. Indonesia, jepang, india, cina
d. Jepang, Indonesia, cina, india

Soal-18
Ras yang mendiami benua eropa adalah… dengan cirri fisik berupa…
a. mongoloid, kulit kuning, rambut lurus, mata lebar
b. kaukasoid, kulit putih, rambut pirang, hidung mancung
c. kaukasoid, kulit merah, rambut keriting, hidung lebar
d. negroid, kulit gelap, bibir tebal, rambut ikal

Soal-19
Dampak positif dari adanya interaksi antar Negara di benua adalah…
a. banyaknya produksi barang kebutuhan yang sama di tiap Negara
b. meningkatnya kualitas sumber daya manusia di suatu Negara
c. adanya sikap saling ketergantungan antarnegara
d. minimnya tenaga kerja yang dibutuhkan akibat teknologi

Soal-20
Berikut ini faktor yang mempengaruhi  interaksi antarruang di dunia adalah…
a. keseragaman SDA di beberapa Negara di dunia
b. perbedaan SDA di setiap Negara di dunia
c. terisolasinya suatu Negara dengan Negara lain
d. keseragaman visi misi setiap Negara di dunia

Essai (Uraian)
Jawablah pertanyaan dengan tepat dan benar!

21. Jelaskan letak geografis dari benua asia!
22. Jelaskan keadaan alam dari benua afrika!
23. Jelaskan penduduk yang mendiami benua Australia!
24. Analisislah pengaruh negative yang  terjadi akibat adanya interaksi antarruang benua!
25. Analisislah faktor pendorong yang menyebabkan terjadinya interaksi antarruang tiap benua!

1 comments:

Alhamdulillah sangat membantu.....

Reply

Post a Comment